Tumbuhkan Semangat Kepramukaan Pasca Pandemi,KKG Bahari Gelar Latihan Gabungan

    Tumbuhkan Semangat Kepramukaan Pasca Pandemi,KKG Bahari Gelar Latihan Gabungan

    Mamuju Tengah - Kelompok Kerja Guru (KKG) Bahari Kecematan Pangale menggelar Latihan Gabungan (LAKGAB)Pramuka bertempat di Lapangan Abdul Majid Pattaropura Karama Desa Pangale Kecematan Pangale Kabupaten Mamuju Tengah Jumat 18/11/2022.

    Kegiatan LATGAB diikuti 195 peserta yang terdiri dari SD, SMP, SMA dan SMK Kecematan Pangale, dibuka pada hari jumat tanggal 18 - 20 November 2022 dengan tema “Pramuka Yang Tangguh, Ceria dan Berkarakter.

    Selaku ketua panitia Akmal, S.Pd, Gr mengatakan dengan melihat kondisi masa Pandemi dan Pasca Pandemi gerakan pramuka khususnya KKG Bahari Wilayah 2 Kecematan Pangale mengalami penurunan maka kami menggelar kegiatan LATGAB ini.

    “Kami Pengurus KKG Bahari bersama Pembina Pramuka Wilayah 2 kecematan Pangale dan pembina Pramuka SMP Negeri 2 Pangale melakukan Rapat atau pertemuan guna menemukan solusi, Alhamdulillah Kami sepakat melaksanakan Latihan Gabungan, ” ungkapnya.

    Sementara Ketua KKG Bahari Abdul Majid S.Pd.i menambahkan tujuan kegiatan tersebut untuk menumbuhkan kembali semangat Kepramukaan dan membentuk Pramuka yang tangguh, Ceria dan Berkarakter.

    “Apa yang kita dapat dari kegiatan LATGAB ini bisa diaplikasikan di Sekolah atau Pangkalan masing-masing agar Pramuka lebih maju khususnya di wilayah 2 Kecematan Pangale dan insyah Allah tahun depan akan dilaksanakan Jambore Ranting Pramuka kolaborasi semua Pangkalan Pramuka KKG dan PGRI Se-kecematan Pangale, “Tutur Ketua KKG sekaligus Ketua PGRI Kecematan Pangale tersebut.

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Kabupaten Mamuju Tengah Gelar Paripurna...

    Artikel Berikutnya

    Buka Kegiatan Lomba Karaoke dan Vokal Grup,Muhammad...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali

    Ikuti Kami